BAB VIII
STRATEGI PROMOSI JASA
Dunia pemasaran terus berkembang mengikuti zaman dan pola hidup manusia akan terus berubah. Banyak teori-teori dan strategi yang terdapat dalam konsep pemasaran telah menyesuaikan dengan kondisi yang ada pada saat ini. Begitu juga dengan strategi bauran promosi (promotion mix), awalnya hanya mengenal lima dimensi yaitu advertising (iklan), personal selling (penjualan personal), sales promotion (promosi penjualan), public relation (hubungan masyarakat) dan direct marketing (pemasaran langsung) realitanya saat ini word of mouth (informasi dari mulut ke mulut) juga menjadi dimensi dalam bauran promosi yang dinyatakan oleh majalah SWA dimana word of mouth juga sangat berpengaruh dalam mempromosikan produk atau jasa dimana strategi ini tidak mengeluarkan biaya tambahan hanya mengutamakan kualitas yang baik maka promosi akan berjalan dengan lancar.
Strategi ini diterapkan dalam Amirah catering untuk menarik konsumen dan meningkatkan penjualan.
1. Advertising (iklan)
Iklan merupakan media promosi yang paling banyak digunakan oleh pemasar. Melalui media iklan seperti iklan cetak (koran, majalah), elektronik (radio, televisi), brosur, selebaran dan sebagainya, Amirah catering mampu menarik banyak pelanggan, karena iklan memiliki keunggulan cepat dalam menyebarkan informasi dan kemampuan iklan untuk diingat dalam waktu singkat.
2. Personal selling (penjualan personal)
Komuniaksi langsung antara penjual dan calon pelanggan untuk memperkenalkan suatu produk. Metode ini lebih sering digunakan Amirah catering pada saat melakukan event-event, yakni para sales memberikan penjelasan apa saja yang dilayani dan apa yang tersedia di Amirah catering. Selain itu, tatap muka juga sering dilakukan di kantor Amirah catering itu sendiri. Jika ada produk terbaru, maka karyawan langsung menawarkan kepada pelanggan.
3. Sales promotion (promosi penjualan)
Adalah bentuk persuasif secara langsung melalui penggunaan berbagai insentif yang dapat diatur untuk merangsang pembelian produk dengan segara dan atau meningkatkan jumalah barang yang dibeli konsumen. Promosi penjualan yang dilakukan Amirah catering seperti diskon bedar-besaran diakhir tahun, special sale untuk anggota dengan member card, undian berhadiah setiap enam bulan sekali, dan keuntungan lainnya bagi pemilik member card.
4. Public relation (hubungan masyarakat)
Membantu membangun dan menjaga lini komunikasi, pemahaman bersama, penerimaan mutual dan kerja sama antara organisasi dan publiknya. Amirah catering selalu berusaha agar produknya diterima di masyarakat sepert menjadi sponsor. Contohnya produk Amirah catering menjadi sponsor buka bersama dengan 500 anak yatim dll.
5. Direct marketing (pemasaran langsung)
Sistem pemasaran yang bersifat interaktif, yang memanfaatkan satu atau beberapa media iklan untuk menimbulkan respon yang terukur dan atau transaksi sembarang lokasi.
6. Word of mouth (informasi dari mulut ke mulut)
Strategi ini sangat berpengaruh dalam mempromosikan produk atau jasa dimana syrategi ini tidak mengeluarkan biaya tambahan hanya mengutamakan kualitas yang baik maka promosi akan berjalan dengan lancar, jadi strategi ini harus benar-benar berhati-hati dalam melayani pelanggan karena apabila pelanggan merasakan ketidak nyamanan maka bisa jadi pelanggan tersebut akan mengungkapkan ketidaknyamanan pada pelanggan ataupun calon pelanggan yang lain dimana hal tersebut akan menjadi patok ular yang akan cepat menyebar dan akan mengakibatkan penurunan konsumsi dan tentunya merugikan. Strategi ini menurut majalah SWA adalah strategi yang paling berpengaruh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar